-->

Teknologi 5G, Berbahayakah?

Perkembangan teknologi saat ini begitu cepat, termasuk teknologi dalam jaringan komunikasi. Saat ini teknologi jaringan komunikasi yang paling cepat adalah 5G yang masih dalam pengembangan dan akan digunakan secara global.

Namun pernahkah kalian terpikirkan dampak dari perkembangan teknologi ini, salah satunya 5G?

5G merupakan teknologi komunikasi generasi kelima dimana menawarkan transmisi data dengan kecepatan yang sangat tinggi dan mampu memberikan layanan visual HD (High Definition) yang sebenarnya sudah dapat dicapai menggunakan teknologi di bawahnya yakni 4G.

Sebagai penggagas 5G, Amerika akan mencoba jaringan 5G ini pada 12 kota di negaranya. Namun percobaan tersebut telah mendapatkan kecaman dari salah satu badan pemerhati keanekaragaman hayati dan ekosistem di Eropa, Eklipse. Menurut Eklipse terdapat ancaman pada lingkungan yang terdapat pada teknologi 5G tersebut.

Para pakar mengatakan teknologi 5G beroperasi di 60 GHz yang berarti adalah spektrum serapan molekul oksigen. Lalu apa masalahnya? Masalahnya adalah teknologi ini dapat mengganggu serapan oksigen di udara, padahal kita tahu bahwa oksigen sangat penting bagi makhluk hidup.
Ada juga beberapa pakar lain yang mengatakan bahwa radiasi teknologi 5G akan menginterfensi / melemahkan radar burung dan serangga. Gelombang elektromaknetik 5G akan membingungkan para burung dan serangga saat akan bermigrasi. Akibatnya musim kawin dan bertelur akan terganggu yang mengakibatkan penurunan populasi hewan-hewan tersebut.

Menurut penulis, disamping bahaya tersebut, Indonesia juga belum benar-benar butuh teknologi 5G karena masih sangat sedikit pengaplikasian IoT (Internet of Things) di negara kita, negara kita masih negara berkembang yang mana masyarakatnya lebih membutuhkan pendidikan dari pada teknologi 5G. Namun kelak, jika Indonesia sudah menjadi negara maju, tentu teknologi 5G dibutuhkan dan perlu pengembangan terlebih dahulu agar dampak negatif dari 5G bisa diminimalisir.

jika tulisan ini bermanfaat bisa kalian share karena "sharing is caring".

0 Response to "Teknologi 5G, Berbahayakah?"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel