-->

5 Alasan Kenapa Jangan Membandingkan Hidupmu Dengan Orang Lain

source : gambar pribadi photos.google.com
Salah satu cara paling singkat untuk menghilangkan kebahagiaan yang kamu miliki adalah dengan membandingkan hidupmu dengan hidup orang lain. Ya, sebahagia apapun kamu ketika kamu membandingkan hidupmu dengan orang lain penulis yakin kebahagiaan yang kamu miliki akan hilang dalam sekejap.

Boleh saja kita bandingkan hidup kita dengan orang lain sebagai motivasi, tapi jika hanya untuk menang kalah sampai kapanpun kamu tidak akan pernah menang karena di atas langit masih ada langit. Setiap orang mempunyai latar belakang yang berbeda, setiap orang punya ceritanya sendiri-sendiri, manusia itu terlahir secara unik tidak mungkin ada manusia punya cerita yang sama satu sama lain.

Yang terpenting adalah kita mesti fokus untuk meningkatkan versi terbaik diri kita sendiri, syukuri apa yang kita miliki. Jalani hidup ini semaksimal mungkin dengan cara kita sendiri.
every minute you spend wishing you had someone else's life is a minute spend wasting yours
Kamu tidak diwajibkan menjadi orang yang super sukses, tidak diwajibkan menjadi orang yang paling terkenal. Kamu hanya perlu bersyukur dengan keadaan yang sekarang kamu miliki, jalani hidup sebaik dan semaksimal mungkin. Ingat, kamu tidak diwajibkan untuk menjadi super sukses tapi kamu perlu untuk mencoba dan mencoba.

Berikut point-point penting yang perlu diketahui:

  1. Hidup ini terkadang memang tidak adil!
    Masih ingat kata Patrick Star di film spongebob? ya, di salah satu episode dia berkata "hidup terkadang memang tidak adil, jadi biasakanlah dirimu!".
    Ada orang yang hidupnya dipenuhi dengan keberuntungan dan kemudahan, namun di sisi lain ada pula orang yang hidupnya penuh dengan kesialan. Ya, memang begitulah hidup. Keberuntungan dan kesialan tidak ada rumusnya, semua bisa datang tak pandang kamu orang baik atau jahat.
  2. Akan selalu ada orang yang lebih kaya, lebih sukses, lebih rupawan dan lebih lebih yang lainnya.
    Di atas langit masih ada langit, membandingkan hidupmu dengan orang lain tidak akan ada habisnya, hanya membuang-buang waktumu saja dan hanya akan membuatmu kalah, selalu kalah.
  3. Diam sejenak dan sadari yang kamu miliki saat ini
    Kadang kita terlalu sibuk iri dengan kesuksesan orang lain hingga lupa menikmati "kesuksesan" yang kita miliki sekarang. Kamu bisa membaca tulisan ini sudah merupakan berkah karena artinya kamu punya akses internet dan bisa mengakses informasi tak terbatas.
  4. Fokus pada kelebihan
    Daripada meratapi kekurangan hanya membuang-buang waktu, lebih baik kita fokus pada kelebihan yang kita miliki, improve your skill!
  5. Sebenarnya kamu sudah cukup
    Sekaya apapun kamu semua tidak akan cukup jika kamu sendiri tidak merasa cukup. Ya, cukup tidaknya itu tergantung dari dirimu sendiri. Banyak di antara kita hidupnya tidak merasa cukup padahal sebenarnya mereka sudah tercukupi.
jika artikel ini bermanfaat bisa kalian share karena "sharing is caring".

0 Response to "5 Alasan Kenapa Jangan Membandingkan Hidupmu Dengan Orang Lain"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel